Rabu, 26 Juni 2013

Saat Raga Ini Jauh


Mungkin ketakutanku akan kehilangan mu berbanding seimbang dengan rasa sayangku ...





Hampir seisi hati terasa kosong, saat kamu tidak disini.. Percaya atau tidak, tapi memang beginilah perasaan ku ketika kamu pergi. Waktu terasa lebih singkat ketika kita bersama orang yang kita cintai. Tapi, entah kenapa waktu terasa lebih lamban ketika kita terpisah oleh ratusan bahkan ribuan kilo...


Rasanya, menyesal pernah meng-"iya"kan kepergianmu kemarin. Sepertinya, baru saja kita bertemu dan bercanda. Menghabiskan waktu hanya untuk bercerita. Aku ingat, saat kamu pergi. Kita mencoba untuk hanyut dalam waktu, tenggelam, dan berusaha menghentikan. Pelukkan terakhir itu masih menyisakan kerinduan. Menyisahkan sedikit penyesalan.

Bisahkah cepat pulang ?
Hampir setiap malam, aku berdiri menghadap langit. Berharap kamu melihat langit yang sama denganku..
Apakah kita sedang merasakan hal yang sama?
Cepat pulang... aku tau kita semakin jauh ketika kita seperti ini, tapi aku yakin langit menyatukan kita di tempat yang berbeda..

Menunggu itu tidak enak...


Melihat mereka yang sedang merangkai cerita berdua dengan pasangannya, entah kenapa hanya membuat lapisan sisi hatiku terkoyak-koyak. Seperti sedang menerima kenyataan pahit, bahwa jarak yang memisahkan kita. Entah kapan, aku yakin saat kamu pulang nanti kamu akan kembali mencari ku dan mengatakan bahwa 'kamu masih menyanyangiku' seperti aku yang selalu menyayangimu..




Fabiya - @Fabiyaprn

Tidak ada komentar:

Posting Komentar